Long Weekend di Bandung, Jangan Lupa Sarapan di Warung Kopi Purnama

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Kopi Tubruk dengan pairing roti selai srikaya dan telur daging khas Warung Kopi Purnama, Bandung/Foto: CANTIKA/Ecka Pramita

Kopi Tubruk dengan pairing roti selai srikaya dan telur daging khas Warung Kopi Purnama, Bandung/Foto: CANTIKA/Ecka Pramita

IKLAN

CANTIKA.COM, Bandung - Kota Bandung masih menjadi destinasi andalan para warga ibu kota untuk menghabiskan long weekend pada pekan ini. Nah, bagi Sahabat CANTIKA yang sedang berada di kota Paris van Java jangan lupa menjajal sarapan di kedai legendaris Warung Kopi Purnama.  

Warung Kopi Purnama yang eksis sejak tahun 1930 ini selalu memiliki magnet istimewa bagi pengunjungnya. Letaknya yang strategis di pusat kota dan luas kedainya juga bisa menampung puluhan pelanggan. Walau kerap antre di momen peak season dan pagi hari, tetapi dijamin tak akan rugi bisa memesan menu andalan di warung yang terletak di  Jalan Alkateri Nomor 22, Bandung ini. 

Suasana Warung Kopi Purnama yang berdiri sejak 1930 saat sarapan pagi, Kamis, 14 Desember 2023 di Bandung/Foto: CANTIKA/Ecka Pramita

Cantika Review berkesempatan mencoba dua varian kopi yakni tubruk dan kopi sanger yang memakai jenis kopi robusta dan arabika yang di-blend. Kopi tubruknya pekat dan terasa sekali aromanya, sementara untuk kopi sanger yang terinspirasi dari sajian peranakan ditambah kental manis agar lebih terasa creamy.

Setelah menyeruput kopi panas, CANTIKA juga memesan dua menu roti panggang yakni selai srikaya dan egg beef. Untuk selai srikaya, mereka membuat sendiri sehingga rasanya legit dan manisnya juga pas. Sementara untuk egg beef memiliki cita rasa gurih dan aroma slice beef yang smokey

Roti Selai Srikaya, salah satu signature breakfast Warung Kopi Purnama, Bandung/Foto: CANTIKA/Ecka Pramita

Mereka menyajikan roti panggang khas Purnama dengan selai artisan yang dibuat sendiri tanpa bahan tambahan dan pengawet lainnya. Pramusaji Warung Kopi Purnama, Pram mengatakan kopi tubruk dan roti panggang srikaya menjadi best seller yang dipesan untuk menu sarapan.  

"Untuk selai kami membuat sendiri jadi setiap hari selalu baru dan fresh," ucapnya kepada CANTIKA, Kamis, 14 Desember 2023. Rasa srikaya yang legit ditingkahi hint butter gurih membuat ritual minum kopi tubruk semakin nikmat.  

Penasaran ingin mencoba selai srikaya dan secangkir kopi sanger khas Kopi Purnama? Tunggu apa lagi, datang lebih pagi saat buka jam 09.30 agar kalian tidak perlu antre. 

Pilihan Editor: Sambut Long Weekend dengan Wisata Kuliner, dari Soto H. Ma'ruf hingga Asinan Kamboja

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."