Deretan Selebritis yang Menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung, dari Ayushita hingga Yuni Shara

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Ayushita menjadi salah satu figir publik yang turut menjajal kereta cepat Jakarta-Bandung, Rabu, 13 September 2023/Foto: Instagram/Ayushita

Ayushita menjadi salah satu figir publik yang turut menjajal kereta cepat Jakarta-Bandung, Rabu, 13 September 2023/Foto: Instagram/Ayushita

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Presiden Joko Widodo melakukan uji Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) untuk kali pertama di Rabu 13 September 2023 dengan titik awal perjalanan di Stasiun KCIC Halim yang berakhir di Stasiun Padalarang.

Memakan waktu 28 menit dengan kecepatan hingga 351 km/jam, KCJB menjadi salah satu realisasi integrasi transportasi umum di Indonesia yang mendukung kemudahan dan kenyamanan mobilisasi masyarakat. KCJB menjadi salah satu realisasi integrasi transportasi umum di Indonesia yang mendukung kemudahan dan kenyamanan mobilisasi masyarakat.

Sebagai salah satu wujud sinergi antar pemerintah, BUMN, swasta, dan stakeholder lainnya, pada uji coba kali ini turut hadir Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto, Direktur Utama PT KAI Didiek Hartantyo, dan Direktur Utama PT KCIC Dwiyana Slamet Riyadi.

Selain dari kalangan pejabat, sejumlah pesohor juga diajak turut serta. Mulai dari Raffi Ahmad, Vinoo G. Bastian, Marsha Timothy, Asri Welas, Armand Maulana, Gading Marten, Nirina Zubir, Dewa Budjana, Ayushita, Yuni Shara dan sejumlah influencer lainnya. 

Dalam story Instagram yang dibagikan Ayushita, tampak ia berfoto di atas kereta cepat bersama Jokowi. Tampak dalma foto, Ayushita mengenakan blazer warna hitam, begitu pula dengan sederet selebritis lainnya seperi Yuni Shara dan Nirina Zubir. 

Sementara itu di laman keterangan foto Instagram, Raffi Ahmad menuliskan sebagai orang yang terlahir di Bandung dan tinggal di Jakarta turut merasa senang. 

"Saya sebagai orang yang lahir di Bandung dan saya orang yang sekarang hidup tinggal di Jakarta pastinya saya merasa senang dan bangga melihat @keretacepat_id Jakarta-Bandung segera beroprasi untuk kita semua. Ayo semua kita dukung pemerintah untuk terus memajukan infrastruktur Negara Tercinta kita," tulisnya. 

Begitu pula dengan Asri Welas yang tampil smart casual mengenakan setelan blazer warna cokelat. "Di atas kereta dengan kecepatan 350km/h kita bisa berdiri nyaman dan berjalan-jalan, nah nanti Asri posting kalo asri bisa ber-zumba di atas kereta dengan kecepatan 350km/h," tulisnya. 

Pilihan Editor:

Dekat dengan Sang Ibu, Ayushita Senang Diajari Memasak Sejak Kecil

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."