Tips Mengolah Bengkuang untuk Perawatan Kulit Wajah Maksimal

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Bengkuang/Foto: Freepik

Bengkuang/Foto: Freepik

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta -  Siapa yang tidak menginginkan kulit sehat dan glowing? Kulit yang selalu menjadi impian wanita Indonesia sampai saat ini. Tapi apa benar Bengkuang bisa menjadi salah satu bahan yang berkhasiat untuk perawatan kulit? Sejak dulu, Bengkuang sudah dipercaya untuk merawat dan mencerahkan kulit.

Hal ini dibuktikan dengan rahasia perempuan keraton yang kulitnya selalu menjadi impian banyak perempuan. Sampai akhirnya seorang Puteri Keraton yang bernama BRA Mooryati Soedibyo memiliki tujuan mulia untuk mengembangkan rahasia kesehatan dan kecantikan tersebut kepada seluruh perempuan Indonesia.

Ternyata rahasia tersebut adalah dengan menggunakan Bengkuang yang sudah diparut sampai halus, diperas, dan diendapkan beberapa waktu agar mendapatkan hasil yang mereka inginkan. Selain bahan yang alami dan aman untuk kulit, Bengkoang juga sudah dipercaya mampu membuat kulit kita sehat dan glowing jika rutin dilakukan.

Lalu bagaimana caranya untuk membuktikan khasiat Bengkuang? Tenang aja! Kita punya solusi untuk kalian yang mau punya kulit sehat, terawat, dan glowing Bengkoang Series Rejuve keluaran terbaru dari Mustika Ratu.

Dengan bahan dasar Double Agent yaitu Sari Pati Bengkoang dan Akar Manis yang tentunya bisa bikin wajah kalian sehat dan glowing seketika bahkan sejak pemakaian pertama.

Membersihkan wajah setiap hari bisa jadi cara menghilangkan jerawat. (Canva)

Dengan perkembangan teknologi yang semakin maju, tentunya formula yang terkandung di dalam Bengkoang Series Rejuve juga akan lebih baik dari sebelumnya. Formula baru dan bahan-bahan aktif yang terdapat pada rangkaian Bengkoang Series Rejuve, diantaranya adalah Vitamin A, E, dan C yang dapat merangsang produksi kolagen dalam tubuh, mengurangi kerutan, mencerahkan dan melembabkan kulit, serta melindungi kulit dari sinar UV.

Tea Tree Oil sebagai antiseptik alami dan dapat membantu mengempiskan jerawat. Chamomile Extract yang berfungsi untuk membantu meredakan radang akibat jerawat dan menenangkan kulit. Roseship Oil yang dapat menjaga kelembapan kulit, mencerahkan kulit serta mengatasi jerawat.

Pegagan yang dapat mencegah penuaan dini dengan menyamarkan garis-garis di wajah dan melembabkan kulit, serta Niacinamide yang berfungsi untuk menutrisi kulit, melembutkan dan melembabkan kulit.

Buat kalian yang penasaran dan menginginkan kulit sehat, terawat, dan glowing bisa langsung pilih rangkaian skincare yang pastinya tidak perlu diragukan lagi manfaatnya.

Serangkaian Bengkoang Series Rejuve sudah terdapat skincare yang lengkap buat kalian, Bengkoang Series Rejuve memiliki 2in1 Cleanser Toner, Facial Wash, Cream & Powder Mask, Moisturizer, dan Tone Up Body Serum Lotion.

Jadi, kalian tidak perlu pusing lagi untuk cari produk skincare yang berbeda-beda karena di Bengkoang Series Rejuve udah bisa kalian dapatkan semua yang kalian butuhkan untuk kulit sehat dan glowing seketika bahkan sejak pemakaian pertama.

Baca:Rutinitas Perawatan Kulit ala Gwyneth Paltrow, Andalkan Produk Eksfoliasi

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."