Hadiri Acara Adat, Happy Salma Anggun dengan Kebaya Kutubaru Khas Bali

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Banjir pujian warganet, Happy Salma tampil etnik dengan kebaya tradisional kutubaru khas Bali/Foto: Instagram/Happy Salma

Banjir pujian warganet, Happy Salma tampil etnik dengan kebaya tradisional kutubaru khas Bali/Foto: Instagram/Happy Salma

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta -  Aktris Happy Salma kembali tampil anggun dan modern dalam balutan baju adat Bali, saat mendampingi suaminya Tjokorda Bagus Dwi Santara, yang memiliki keturunan Bangsawan Bali dalam acara adat pernikahan saudaranya.

Happy Salma mengunggah foto bersama suami di laman Instagramnya, Rabu, 12 Januari 2022, “Merayakan Semeton nganten” tulis akun @happysalma pada kolom caption. Salah satu ritual pernikahan dari Bali. 

Keduanya tampak serasi dalam balutan baju adat Bali, dilatari dengan pura yang banyak dihiasi ornamen-ornamen bernada kuning dan merah. Tradisional modern menjadi kesan yang melekat dari penampilan Happy Salma.

Ia mengenakan kebaya kutubaru berwarna emas dengan detail brokat serta longtorso hitam, dipadukan dengan songket corak batik bernuansa merah, senada dengan hiasan latar pura di belakang mereka. Ia juga memakai obi merah dengan bros emas yang semakin menonjolkan nuansa Bali.

Aksesoris bernuansa emas senada dengan kebayanya, menambah aksen mewah serta modern pada tampilan Salma. Kalung choker dan anting berwarna emas dari Tulola Designs menjadi pemanis tampilannya, disertai dengan rambutnya yang disanggul dengan tambahan aksesoris emas, membuat penampilan Happy Salma menjadi lebih anggun.

Sebagai pelengkap, Happy Salma mengenakan heels berwarna emas dan pouch hitam dengan corak anyaman, membuat tampilannya menjadi lebih modern.

Kolom komentar unggahannya dipenuhi dengan pujian, “Jegeg and Bagus” tulis akun newestindonesia, “Bu jero cantik banget” tulis akun dv_adiprayana.

Baca: Jelang Hari Ibu, Happy Salma Belajar Keseimbangan Hidup dari Sosok Ibunda

BERNADETTE JEANE WIDJAJA

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."