Barbie Rilis Boneka Atlet Naomi Osaka

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Mitra Tarigan

google-image
Petenis Jepang Naomi Osaka saat melawan petenis Rumania Patricia Maria Tig pada pertandingan Prancis Terbuka di  Roland Garros, Paris, 30 Mei 2021. REUTERS/Christian Hartmann

Petenis Jepang Naomi Osaka saat melawan petenis Rumania Patricia Maria Tig pada pertandingan Prancis Terbuka di Roland Garros, Paris, 30 Mei 2021. REUTERS/Christian Hartmann

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Petenis Naomi Osaka asal Jepang kini memiliki boneka Barbie sendiri. Petenis nomor dua dunia yang memanfaatkan posisinya untuk mengangkat isu kekerasan polisi dan ketidaksetaraan ras menjadi bagian dari Mattel Inc untuk membuat boneka mereka lebih beragam, di mana produk-produk barunya dibuat berdasarkan tokoh panutan dengan profesi beragam.

"Sungguh kebanggaan jadi bagian dari seri Barbie Role Model, dan untuk mengingatkan kepada gadis muda bahwa mereka bisa membuat perbedaan di dunia. Saya ingin gadis muda di mana saja untuk terdorong punya mimpi besar," kata petenis 23 tahun yang tumbuh besar mengidolakan atlet Serena Williams, dalam keterangannya, dikutip dari Reuters 13 Juli 2021.

Kerja sama antara Mattel dan Naomi Osaka adalah contoh terbaru dari jenama yang semakin nyaman menunjukkan sikap atas isu sosial tertentu dan bermitra dengan atlet perempuan untuk menarik konsumen baru.

Pada April, brand Athleta bekerjasama dengan pesenam juara Olimpiade Simone Biles untuk koleksi busana terbaru dengan fokus keberagaman dan inklusi.

Mattel juga punya boneka Barbie yang terinspirasi dari pesepakbole Alex Morgan dari AS dan pemain anggar Ibtihaj Muhammad.

"Barbie berkomitmen merayakan tokoh panutan di dunia nyata... perempuan hebat yang mendobrak batasan dan menginspirasi generasi berikutnya," kata Mattel dalam pernyataan, mengumumkan boneka Naomi Osaka yang menggunakan busana tenis Nike sambil memegang raket.

Naomi Osaka, yang tidak berkompetisi di kejuaraan Wimbledon karena alasan pribadi setelah mundur dari French Open atas alasan kesehatan mental, akan berkompetisi di Olimpiade Tokyo bulan ini.

Baca: Barbie Buatkan Boneka Berwujud Anne Avantie, Barbie Role Model 2021 Indonesia

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."