5 Kerah Busana sesuai Bentuk Tubuh, Perhatikan Payudara dan Torso

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi perempan mengenakan baju kerah V neck. Unsplash/Pedro Mamore

Ilustrasi perempan mengenakan baju kerah V neck. Unsplash/Pedro Mamore

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Pemilihan busana turut berperan penting mendukung kepercayaan diri Anda.  Bentuk kerah salah satu item yang harus dipertimbangkan saat membeli atau menjahit busana. Sebab bila kurang sesuai dengan bahu atau bentuk payudara Anda bisa menganggu penampilan Anda. Hal yang perlu diperhatikan saat memilih kerah busana adalah payudara dan bentuk torso atau batang tubuh. 

Berikut jenis potongan kerah yang sesuai tipe tubuh Anda mengutip laman Purewow

1. Payudara besar: kerah scoop

Ilustrasi perempuan mengenakan baju kerah scoop. Unsplash.com/Jen Theodore

Kebanyakan wanita dengan payudara besar tidak disarankan untuk memakai kerah berbentuk V dan atasan yang berpotongan V terlalu rendah. Selain memakai baju kerah turtleneck dan crewneck, Anda juga bisa mengenakan pakaian dengan kerah scoop atau menyerupai sendok untuk memberi sedikit ruang untuk payudara Anda.

2. Torso pendek: kerah V 

Ilustrasi perempan mengenakan baju kerah V neck. Unsplash/Pedro Mamore

Busana kerah V bertujuan untuk memperpanjang setengah bagian atas tubuh Anda. Selain itu, menciptakan siluet leher yang jenjang.

3. Torso panjang: kerah kotak

Pangeran Harry (kiri) dan Meghan Markle saat mengikat janji di Kapel St George's di Windsor, Inggris, 19 Mei 2018. Meghan mengenakan gaun pengantin klasik berwarna putih rancangan Givenchy. REUTERS/Dominic Lipinski

Mereka yang memiliki tubuh panjang akan ingin melakukan kebalikan dari teman-teman dengan torso pendek, contohnya gaun pengantin boatneck style seperti Meghan Markle dapat dijadikan pilihan. Efek serupa juga akan terlihat saat Anda memakai kerah kotak yang menjadi tren pada 2020. Anda juga bisa menggunakan kerah off shoulder untuk menarik perhatian pada tulang selangka.

4. Bahu lebar: kerah V dan halter

Penelope Cruz melambaikan tangan di atas karpet merah Oscar 2020 atau Academy Awards ke-92 di Hollywood, Los Angeles, California, AS, Ahad, 9 Februari 2020. Ia tampil memukau dalam balutan gaun Chanel beraksen bunga. REUTERS/Eric Gaillard

Kerah bentuk V atau halter bisa menjadi pilihan. Namun, jika Anda bukan penggemar baju dengan potongan yang dalam dan malas mengenakan bra tanpa tali di dalam busana kerah halter, Anda dapat mencari atasan crewneck dengan tambahan di bagian leher, seperti ruffle mini atau kerah Peter Pan.

5. Payudara kecil: crewneck 

Ilustrasi perempuan mengenakan gaun bentuk crewneck. Unsplash.com/Mason Jones

Jika pemilik payudara kecil ingin menambahkan kesan bervolume, cari detail besar seperti pita dan hiasan di sekitar bagian tengah busana. Tetapi jika Anda ingin tampil minimalis, pilihlah crewneck klasik. Karena atasan crewneck dapat menutupi seluruh tubuh Anda dan dapat membantu menciptakan ilusi payudara yang lebih besar.

 

ALFI SALIMA PUTERI 

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."