Fashion Pilihan Bintang Film Morbius, Adria Arjona Dipengaruhi Profesi Ayahnya

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Adria Arjona. Instagram/@adriaarjona

Adria Arjona. Instagram/@adriaarjona

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Adria Arjona didapuk menjadi pemeran utama wanita dalam film Morbius. Ia berperan sebagai Martine Bancroft, tunangan Morbius. Tokoh Morbius diperankan oleh Jared Leto. Film yang direncanakan tayang 31 Juli 2020 ini mengisahkan ilmuwan yang mencoba menyembuhkan dirinya sendiri, lalu berubah kepribadiannya seperti vampir.

Selain menyimak kilasan film besutan Daniel Espinosa, tak ada ruginya kita mengenal lebih dekat sosok pemeran utama wanita. Aktris berusia 27 tahun itu lahir di Puerto Rico. Ia memulai karier aktingnya di tahun 2012 dalam film pendek Loss. Usai itu, ia berakting di sejumlah serial televisi di HBO, NBC, dan CBS. Sebut saja, True Detective, Person of Interest hingga Emerald City.

Selain serial televisi, beragam judul film antara lain Wedding in New York (2015), The Beiko Experiment (2016), Pacific Rim: Uprising (2018) hingga 6 Underground (2019). Dalam promo film laga 6 Underground, Adria menjalani sejumlah wawancara yang mengupas sosoknya, termasuk pilihan mode.

Aktris Adria Arjona berpose di atas karpet merah saat menghadiri penayanga perdana film Pacific Rim: Uprising di Los Angeles, California, Amerika Serikat, 21 Maret 2018. REUTERS/Mario Anzuoni

Ia mengaku tumbuh di Meksiko hingga usia 12 tahun berkeliling mengikuti ayahnya, Ricardo Arjona, yang berprofesi sebagai musisi. “Ia (ayahnya) tampil di bar, kami akan ikut. Atau ia pergi tur, kami juga akan tinggal di bus tur. Itu adalah masa kecil saya — sangat artistik, bebas, dan bohemian,” ucap Adria Arjona seperti dikutip dari laman Dujour.

Dengan perjalanan mengikuti sang ayah bermusik di berbagai tempat, ia mempelajari berbagai budaya dan etnis yang ditemuinya saat itu. “Hal itu membantu saya melihat fashion dengan cara yang sedikit keluar dari kotak; itu adalah cara saya berekspresi, kontras dengan apa yang saya pakai saat ini.

Gaya Adria Arjona pun telah memikat sejumlah rumah mode. Ia terpilih sebagai salah satu muse dan turut menjadi model dalam fashion show koleksi musim gugur Dior Couture di akhir 2019. Mari, kita tunggu kabar lainnnya tentang Adria Arjona di panggung fashion, selain karya film tentunya.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."