Saling Dukung, Akhir Manis Konflik Demi Lovato dan Taylor Swift

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Mila Novita

google-image
Taylor Swift (kiri) dan Demi Lovato. Popcrush.com

Taylor Swift (kiri) dan Demi Lovato. Popcrush.com

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Hubungan yang memanas antara Demi Lovato dan Taylor Swift akhirnya usai sudah. Demi mengakhiri konflik dengan mengunggah dukungan untuk Taylor yang baru saja merilis album ketujuhnya, Lover. Pada Senin, 2 September 2019, ia memperlihatkan sedang mendengar lagu “Cruel Summer” dari album Lover, dan menuliskan “A jam” beserta emoji tangan memuji.

Di unggahan berikutnya, ia menuliskan kalimat dukungan untuk sesama wanita dengan memention Taylor. "Hidup terlalu singkat bagi wanita untuk tidak mendukung wanita lain .. terutama ketika wanita merilis musik yang bagus. Kerja bagus @taylorswift. "

Unggahan itu disambut senang oleh Taylor. Dengan menambah komentar, ia membagikan unggahan Demi Lovato di Instagram Storiesnya.

“Ini sangat luar biasa & menghadirkan senyum lebar di wajah saya,” tulisnya di samping tangkapan layar Instagram Stories Lovato. "Terima kasih @ddlovato." Taylor juga menambahkan gambar dua kucing yang saling peluk.

Pekan lalu penyanyi "Sorry Not Sorry" itu mengungkapkan alasan tidak menghadiri 2019 MTV Video Music Awards di Instagram Stories-nya. "Aku melewatkan VMA untuk sebuah alasan," tulis dia "Aku hanya benci acara penghargaan."

Namun beberapa pengikutnya menganggap alasan itu hanya dibuat-buat. Mereka menganggap, Demi tidak hadir karena ogah melihat Taylor meraih tiga penghargaan untuk video terbaik, efek visual, dan video untuk kebaikan.

Perseteruan kedua penyanyi pop Amerika Serikat itu punya dimulai jauh sebelum MTV VMA. Demi dan Taylor sebenarnya pernah menjadi sahabat baik. Tapi, persahabatan mereka berubah ketika Demi Lovato  tiba-tiba mengungkapkan tidak menyukai aksi Taylor Swift yang terlalu mengagungkan feminisme.

Demi juga pernah berkomentar pedas untuk Taylor yang saat itu memberikan sumbangan sebesar US$ 250 ribu atau sekitar Rp 3,5 miliar kepada untuk membantu penyanyi Kesha yang melawan Dr. Luke atas kasus pelecehan seksual.

Terakhir, ketika Taylor Swift berkonflik dengan mantan manajernya, Scooter Braun, Demi memilih membela Scooter yang kini menjadi manajernya. 

Tapi kini perseteruan mereka tampaknya berakhir. Seperti kata Demi Lovato, hidup terlalu singkat untuk tidak saling dukung sesama wanita. 

PEOPLE | COSMOPOLITAN 

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."