Putri Ayudya berperan sebagai karin dalam film 13 Bom di Jakarta/Foto: Doc. Publicist

finance_career

Cerita Putri Ayudya saat Syuting Film 13 Bom di Jakarta, dari Bentuk Tubuh hingga Latihan Pegang Senjata

Kamis, 4 Januari 2024 07:00 WIB
Reporter : Cantika.com Editor : Ecka Pramita

CANTIKA.COM, Jakarta - Lebih sering terlibat dalam film drama atau horor, Annisa Putri Ayudya atau Putri Ayudya kini menjajal karakter baru dalam akting teranyarnya di film 13 Bom di Jakarta. Memerankan salah satu anggota Badan Kontra Terorisme Indonesia bernama Karin Anjani, Putri banyak diskusi dan diampingi secara langsung oleh ahli gizi dan personal trainer.

"Aku diharapkan untuk toning atau membentuk tubuh. Targetnya bukan untuk menurunkan berat badan, tetapi untuk mengurangi fat dan meningkatkan massa otot," ucap Putri kepada CANTIKA saat dihubungi via pesan instan, Senin, 25 Desember 2023.

Pemeran dalam film Losmen Melati ini mengatakan jika ada beberapa latihan baru yang ia jalani seperti latihan beban dan fleksibility. "Dari ahli gizi, aku dipantau agar nutrisinya bagus tapi juga tubuhnya bisa lebih lean body mass. Begitu pula dengan PT, keduanya juga bantu aku jadi lebih kuat dan staminanya baik terutama untuk upper body. Tubuhku harus believable untuk biasa pegang senjata, nyetir, dan siap bertindak di lapangan," papar Putri.

Perempuan kelahiran 20 Mei 1988 ini mengatakan jika dalam proses syutingnya, ia menjalani kegiatan di boothcamp dengan berbagai latihan termasuk menembak.

"Saat boothcamp di Jonggol kami diajari untuk disiplin, tactical, dan stylish dalam menggunakan senjata. Disiplin berarti teliti, berhati-hati, dan mengikuti SOP penggunakan senjata agar proses syuting berjalan dengan aman dan efektif. Tactical berarti mempelajari cara-cara mengatasi serangan dengan terancana dan terarah sehingga setiap gerak-gerik tokoh Karin cukup meyakinkan," jelas Putri.

Sementara stylish adalah cara setiap tokoh mempersonalisasi caranya menggunakan senjata dan bisa menunjukkan tingkat mastery terhadap senjatanya. "Karin pakai 3 senjata: Senapan sig sauer MCX 5.56x 45, pistol sig sauer P226 9mm, pistol Glock 26 9mm. Sig sauer sengaja dipilih karena pas dengan gripku dan kebutuhan Karin, apalagi sering aku bawa di pinggang," paparnya.

Scene senjata paling menantang, dikatakan Putri adalah ketika Karin harus bersiap-siap di bagasi mobilnya. "Di situ ketiga senjata aku terlihat melalui frame. Jadi bersama Agnes (diperankan Lutesha), harus akting dengan langkah-langkah persiapan senjata yang detail sekaligus berdialog dan berakting dalam tempo yang cepat dan intens," pungkasnya.

Tak hanya diperankan Putri Ayudya, film 13 Bom di Jakarta juga diperankan oleh Chicco Kurniawan, Ardhito Pramono, Lutesha, Rio Dewanto, Ganindra Bimo, dan Niken Anjani. Film action 13 Bom di Jakarta kini sedang tayang di bioskop.

Pilihan Editor: Film Siksa Kubur Besutan Joko Anwar Bertabur Bintang, dari Happy Salma hingga Putri Ayudia

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika