Chelsea Olivia. Foto: Instagram/@chelseaoliviaa.

kesehatan

Chelsea Olivia Sedih Saat Diminta Dokter Hilangkan Gigi Gingsul

Selasa, 7 September 2021 18:45 WIB
Reporter : Cantika.com Editor : Mitra Tarigan

CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris Chelsea Olivia mengunggah tiga foto dirinya yang sedang tersenyum memamerkan giginya. Ia mengenakan baju berwarna merah menyala dengan turtle neck. Dengan latar ruangan bercahaya ungu, Chelsea Olivia tampak manis memamerkan gigi gingsulnya yang terletak di kanan atas.

Walaupun tiga foto dirinya itu tampak tersenyum, dalam keterangan foto, Chelsea Olivia mengaku sebenarnya sedang bersedih hati. "Dari beberapa hari sedih dan galau karna kemarin abis dr dokter gigi dan dokter gigi bilang kalau aku harus merapikan gigi secepatnya," kata Chelsea Olivia pada unggahannya 6 September 2021.

Chelsea Olivia mengatakan bila giginya tidak dirapihkan, maka akan ada risiko kesehatan gigi lain yang dia alami. "Atau cepat atau lambat gingsul akupun akan hilang karna bisa merusak gigi di sekitarnya dan gingsul itu sendiri," katanya.

Ia mengatakan sudah seumur hidupnya, gigi gingsul sudah menemaninya saat tersenyum. Keputusan untuk merapihkan gigi itu pun membuatnya galau. "29 tahun senyum dengan gingsul dan sekarang saatnya untuk say goodbye ,hikss sedih dan galau sekalii.Apa kalian ada rekomendasi dokter gigi specialis Ortho Invisalign di Jakarta?"kata Chelsea Olivia meminta rekomendasi dokter gigi terbaik yang bisa menangani masalahnya.

Merapihkan gigi berarti, kemungkinan besar Chelsea Olivia harus mengenakan kawat gigi sehingga giginya rata. Terlepas dari masalah gigi yang dialami Chelsea Olivia, ada alasan tertentu seseorang memiliki gigi gingsul.

Ilmuwan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia (FKGUI) menemukan salah satu penyebab gigi gingsul. Riset disertasi yang ditulis Evy Eida Vitria berjudul "Analisis Genotip Gen Muscle Segment Homebox 1, Paired 9, dan Fenotip Diskrepansi Maksila Terhadap Terjadinya Impaksi Gigi Kaninus Rahang Atas" itu mengungkap gen khusus yang bertanggungjawab atas gigi gingsul.

"Orang awam biasanya melihat gigi gingsul ini biasa. Padahal itu bisa mempunyai efek pada pertumbuhan rahang gigi seseorang, apalagi kalau ginsulnya dicabut. Itu bermasalah sekali, menyebabkan lengkung rahangnya berubah, gigitannya berubah, dan sendi ototnya berubah," ujar Evy Eida, saat mempertahankan disertasinya di Kampus UI Salemba, pada Januari 2019.

Secara garis besar, riset Evy Eida membahas mengenai gen yang menyebabkan masalah impaksi gigi kaninus rahang atas atau gigi taring yang terpendam. Masyarakat lebih mengenalnya dengan istilah gigi gingsul. Menurut dia, penyebab dari impaksi gigi rahang atas atau gigi gingsul tersebut bermacam-macam, antara lain faktor genetik, faktor lokal, dan faktor gizi.

Namun, faktor genetik diduga menjadi faktor utama yang mempengaruhi terjadinya impaksi gigi kaninus rahang atas. "Gen Muscle Segment Homeobox 1(Msx1) dan Paired 9 (Pax9) diduga menjadi penyebab dari gigi taring yang terpendam," ujar Evy Eida.

Dia menganalisis menggunakan metode sekuensing DNA dan bioinformatika. Hasilnya, hanya gen Pax9 yang menyebabkan terjadinya gingsul. Gen Pax9 tersebut memiliki hubungan dengan panjang lengkung gigi, panjang diagonal lengkung gigi, dan lebar lengkung rahang. "Sedangkan Gen Msx1 tidak terindetifikasi menyebabkan impaksi gigi kaninus rahang atas," ujarnya.

Seseorang yang memiliki gen Pax9, tutur Evy, mempunyai risiko 53 kali lebih besar mengalami gigi gingsul ketimbang orang yang tidak memiliki gen Pax9. Serta seseorang yang mempunyai panjang diagonal kurang dari 26mm memiliki risiko 14,9 kali lebih besar untuk terjadi impaksi gigi kaninus rahang atas daripada seseorang yang memiliki panjang diagonal lebih dari 26mm.

Mendengar kasus Chelsea Olivia, aktris Ayushita pun mencoba memberikan semangat. Ia mengingatkan agar Chelsea tidak bersedih atas saran yang diberikan dokter. Menurutnya, Chelsea tetap akan terlihat cantik dengan gigi barunya nanti. "Gapapa ade demi kesehatan biar sehat.. pasti ttp cantik ♥♥♥," kata Ayushita dalam kolom komentar unggahan Chelsea Olivia.

Baca: Ini Alasan Chelsea Olivia Vaksin Anak di Rumah saat Pandemi