Kaia Gerber memakai sepatu boots kolaborasinya dengan brand Jimmy Choo. vogue.com/jimmy choo

ragam

Cara Unik Kaia Gerber Semprotkan Parfum Pertama Kali, Bukan ke Baju atau Tubuh

Kamis, 25 Maret 2021 09:00 WIB
Reporter : Cantika.com Editor : Silvy Riana Putri

CANTIKA.COM, Jakarta - Model Kaia Gerber yang juga anak supermodel Cindy Crawford punya cara unik saat memakai parfum. Semprotan pertama bukan di salah satu bagian tubuh, melainkan cermin. Ia ungkapkan hal itu dalam wawancara baru-baru ini dengan Vogue Inggris.

“Saya tidak tahu apakah ini adalah hal yang dilakukan banyak orang, tapi saya suka menyemprotkan parfum ke cermin terlebih dahulu. Dengan begitu saya bisa menggunakan jari saya untuk mengontrol ke mana perginya dan seberapa banyak saya ingin memakainya," tutur Kaia seperti dilansir dari laman Page Six, Rabu, 24 Maret 2021.

Model berusia 19 tahun, yang berperan sebagai duta merek Daisy Marc Jacobs, mengatakan kemudian ia akan menyemprotkan parfum ke area tubuh yang ia inginkan, tergantung suasana hati atau mood saat itu.

Selain membagikan cara uniknya memakai parfum, ia juga menceritakan bahwa kristal berperan besar dalam rutinitas kesehatannya.

"Saya sangat menyukai kristal - saya memiliki jutaan kristal di seluruh kamar saya - dan saya 'mengisi' mereka di bawah sinar bulan, terutama saat bulan purnama," ungkapnya. "Aku orang aneh seperti itu".

Gerber berkata bahwa ia lebih mendalami soal kesehatan selama setahun terakhir, dan membuktikan manfaat luar biasa dari teknik pernapasan, selain kristal yang dimilikinya.

Ia juga lebih sering bereksperimen dengan rambutnya akhir-akhir ini. Menurutnya, ia memenuhi salah satu impiannya untuk mewarnai rambutnya menjadi merah muda setelah tampilan pirang selama musim panas.

“Itu lucu karena baru enam bulan terakhir ini aku memutuskan terlalu banyak mengotak-atik rambutku,” katanya.

Menurut Kaia Gerber, ia kini lebih menghargai warna dan tekstur rambut alami dari yang pernah dilakukan sebelumnya.

Baca juga:

Kaia Gerber Memilih Rambut Bob untuk Ekspresikan Kebebasan Diri