Ilustrasi wanita kesal dengan jerawat. shutterstock.com

kecantikan

Jerawat, Masalah Kulit Wanita yang Tak Kenal Usia

Jumat, 22 Februari 2019 06:01 WIB
Reporter : Astari Pinasthika Sarosa Editor : Yunia Pratiwi

CANTIKA.COM, Jakarta - Banyak yang mengira kalau masalah jerawat pada wajah hanya terjadi saat sedang mengalami pubertas. Ternyata, masalah jerawat tidak hanya muncul di masa remaja dan akan menghilang sendirinya saat sudah dewasa. Data dari survei ZAP Beauty Index 2019, yang dilakukan ZAP Clinic kepada 17.889 perempuan Indonesia, menunjukkan bahwa jerawat dan bekasnya adalah masalah utama wanita Indonesia di semua kalangan usia.

Baca juga: Hal yang Penting Diingat Jika Mau Menutupi Jerawat dengan Makeup

Wanita remaja, di usia 18-23 tahun, adalah generasi yang paling banyak mengalami permasalahan jerawat, karena dipengaruhi oleh hormon androgen yang mulai muncul saat pubertas. Hormon androgen merangsang produksi kelenjar minyak yang berlebihan, yang membuat tumbuhnya jerawat. Sementara 50 persen wanita generasi milenial, dari usia 24 sampai 37, dan generasi X, di atas usia 37 tahun, memiliki masalah jerawat aktif.

Karena itu, produk kecantikan untuk melawan jerawat dan juga bekasnya banyak dicari oleh wanita Indonesia. Sekitar 52 persen perempuan yang menjadi responder ZAP Beauty Index mengaku kalau ingin produk perawatan kulit yang bisa menghilangkan bekas jerawat. Sekitar 37 persen wanita memilih produk perawatan kulit yang bisa mengobati jerawat aktif.

Untungnya, sekarang sudah ada banyak yang perawatan kecantikan yang dapat membantu masalah jerawat wanita Indonesia. Dokter ZAP Clinic Dara Ayuningtyas mengatakatan untukm enghilangkan jerawat di era milenial tidak hanya dapat dilakukan dengan injeksi. "Bagi kaum hawa yang takut akan teknik injeksi, sekarang ada alternatif yang dapat dilakukan yaitu dengan menggunakan teknologi laser yang berfungsi membunuh bakteri penyebab jerawat, mengurangi produksi sebum atau kelenjar minyak, dan mengurangi proses inflamasi jerawat,” jelas dr. Dara Ayuningtyas, dokter ZAP Clinic dalam keterangan resmi.

Salah satu teknologi penghilang jerawat adalah Photo Facial Acne, berupa perawatan berbasis laser yang menggabungkan tiga teknologi unggulan. Photo Facial Acne ditujukan untuk melawan jerawat secara intensif dengan mengurangi produksi kelenjar minyak, mengurangi peradangan jerawat, mengurangi kemerahan pada kulit, dan membunuh bakteri bekas jerawat.