Warna Aman untuk Outfit ke Kantor ala Zyta Delia, Padukan dengan Aksesori Elegan

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Inspirasi outfit ke kantor dari Zyta Delia /Foto: Instagram/Zyta Delia

Inspirasi outfit ke kantor dari Zyta Delia /Foto: Instagram/Zyta Delia

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Masih bingung memadupadankan outfit ke kantor? Brand modest fashion lokal Zyta Delia memberikan insight bagi Sahabat CANTIKA yang lebih menyukai warna-warna aman. Menurut founder dan creative director Zyta Delia Rahmah untuk wanita karir, pilihan pakaian yang profesional dan rapi dapat memberikan kesan yang kuat. 

"Pilih warna netral seperti hitam, abu-abu, atau navy, dan pastikan pakaian sesuai dengan dress code kantor. Padukan dengan aksesori yang elegan untuk sentuhan tambahan. Selain itu, pastikan pakaian Anda memberikan kenyamanan selama beraktivitas," ucap Zyta kepada CANTIKA, Jumat, 26 Januari 2024. 

Bagi kalian yang suka warna bold, maka Zyta memberikan saran agar punya atasan dan bawahan warna hitam sebagai rekomendasi outfit ke kantor. Sebab warna hitam akan cocok bila dipadukan dengan hijab atau aksesori warna kontras lainnya.

Inspirasi gaya smart casual ke kantor, siapkan atasan berupa blouse dengan aksesn simpel misalnya draperi di bagian dada. Lalu untuk bawahan bisa pakai celana kulot. Agar tidak terkesan plain, maka kalian bisa memakai scarf segi empat motif agar warnanya lebih keluar. Tak lupa sling bag yang klasik untk menambah anggun penampilan kamu selama jalan ke kantor. 

Ekspansi Zyta Delia dengan Membuka Offline Store 

Brand modest fashion lokal Zyta Delia membuka lima toko baru di Indonesia, fokus pada koleksi yang memadukan warna dan motif/Foto: Doc. Zyta Delia

Zyta Delia baru saja membuka sebuah toko baru di Banjarbaru, Kalimantan Selatan dan pada 21 Januari, dilanjutkan dengan pembukaan toko baru di Padang, Sumatera Barat.
Meneruskan rencana ekspansi ini, Zyta Delia juga akan membuka tiga toko baru dalam beberapa bulan kedepan. Dari Februari sampai Maret mendatang, Zyta Delia akan melanjutkan serangkaian grand opening di Jogja City Mall Yogyakarta, Living World Pekanbaru dan toko kedua di Pondok Indah Mall, Jakarta. 

Setiap toko Zyta Delia tetap akan melayani Women of ZD dan juga semua kalangan wanita yang tertarik akan modest fashion dengan kualitas premium dengan harga yang terjangkau. Telah menjadi ciri khas dari Zyta Delia mendesain dan memproduksi modest fashion yang menggunakan bahan yang nyaman, memiliki perpaduan warna dan motif, serta juga jahitan yang sangat detil akan craftsmanship. Setiap toko Zyta Delia akan menyuguhkan rangkaian produk Scarf, Bag, Footwear, Apparel hingga Accessories.

“Alhamdulillah, pencapaian bagi Zyta Delia yang dapat menyambut tahun baru dengan pembukaan lima toko baru di kota-kota besar di Indonesia. Kami ingin ekspansi ini menjadi energi yang akan terus dibawa untuk menjadikan tahun 2024 sebagai tahun yang baik.” Zyta Delia Rahmah juga menyatakan bahwa masih ada sejumlah kegiatan yang akan dilaksanakan untuk tetap memanjakan Women of ZD dengan peluncuran koleksi-koleksi baru, termasuk untuk Ramadan mendatang.

Dengan dibukanya toko-toko baru ini, Zyta Delia juga tetap terus berinovasi dengan produk-produk yang telah menjadi favorit bagi semua pelanggan. Adapun tas terbaru dari Zyta Delia yaitu Meghan Bags sudah bisa dibeli di store terbaru Zyta Delia. Koleksi yang pasti akan terus ditemukan di setiap toko Zyta Delia pasti akan termasuk juga dalam pilihan dari scarf, pakaian, aksesoris, beragam alas kaki, prayer set, tas dan juga barang-barang kebutuhan lainnya. 

Pilihan Editor: Menuju One Stop Shopping, Brand Modest Fashion Zyta Delia Buka Toko Pertama di Jakarta

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."