Inge Anugrah bagi Tips Mengurangi Konsumsi Makanan Manis

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Inge Anugrah/Foto: Inge Anugrah

Inge Anugrah/Foto: Inge Anugrah

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Kebiasaan makanan manis menjadi gaya hidup tidak sehat yang sering dilakukan. Namun, Anda bisa mengurangi atau mengganti dengan makanan manis yang tidak mengandung fruktosa. Seperti yang dipilih oleh healthy influencer, Inge Anugrah yang mengaku keinginan makan rasa manis tetap ada, tetapi ia mendapatkannya dari buah-buahan. 

"Kalau aku baking, aku pilih manisnya dari kurma atau honey tapi madunya aku cari yang benar-benar 100 persen murni. Sebab, banyak banget madu yang campuran gulanya malah lebih banyak. Jadi dari buah kalau misal aku lagi pengin manis kayak makan semangka yang udah di kulkas dingin gitu kan itu lebih satisfied ya. Dan kalau kamu haus minum saja air dingin air pakai es batu dingin juga menyegarkan," ucap Inge dalam wawancara terbatas bersama media, Rabu, 5 Juli 2023. 

Jadi, lanjut Inge, memang harus dimulai dengan kebiasaan kecil tetapi konsisten dilakukan. "Misalnya kamu sudah terbiasa setiap hari harus minum es teh manis gitu ya. Mungkin kamu bisa ciptain goal dalam satu Minggu ini aku cuma mau minum es teh manisnya 2 kali atau 3 kali dalam seminggu dan kamu continue kayak gitu terus nanti lama lama udah satu bulan berlalu," paparnya. 

Sebab, yang namanya habit sudah terbentuk belasan tahun tidak bisa langsung di-cut, jadi harus sedikit demi sedikit dan kamu akan lihat bahwa ternyata efeknya bagus untuk tubuh. "Misal, saya malah jadi lebih semangat, enggak gampang ngantuk insulin levelnya enggak up and down karena kebanyakan gula jadi kamu akan ngerasain saat kamu bereksperimen," tambahnya. 

Inge menyadari kebiasaan konsumsi minuman dan makanan manis memang tidak bisa tiba-tiba dihentikan. "Perhatikan portion control misalnya satu donat itu ya makanya satu biji aja enggak usah ngabisin satu kardus gitu. Kalau misalnya kamu pergi makan sama teman kamu biasanya makan satu cake sendiri ini dibagi langsung dibagi dua. Jadi selalu small steps saja kecil-kecil dulu nanti lama kelamaan kamu akan bisa kok." 

"Jadi memang enggak bisa tiba-tiba berhenti, kalau pun kamu perlu banget craving pengen makan donat gitu makan saja enggak apa-apa jadi jangan juga kamu punya negative relationship with food," tambahnya.  Selain sugar craving, seperti yang Inge lakukan ialah menjadikan makan manis sebagai salah satu bentuk reward. 

Pilihan Editor: The Wellness Journey Hadirkan Kelas Spesial Bersama Denada dan Inge Anugrah

AN NISA RISTIANTI 

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."