7 Inspirasi Desain Ruangan Rumah Bernuansa Hijau Mint

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yunia Pratiwi

google-image
Ilustrasi wanita mendesain. Freepik.com/Wayhomestudio

Ilustrasi wanita mendesain. Freepik.com/Wayhomestudio

IKLAN

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilihan warna cat dapat mempengaruhi energi penghuni rumah. Misalnya warna hijau yang penuh energi dan keceriaan. Selain itu, warna hijau ternyata juga serba guna dan bisa digunakan di berbagai ruangan. Ada banyak pilihan warna hijau, salah satunya hijau mint atau hijau muda yang lembut melambangkan musim semi yang hangat.

Baca juga: Tips Merapikan 6 Ruangan Penting di Rumah dari Marie Kondo

Jika Anda ingin mencoba menggunakan kombinasi warna cat rumah hijau muda untuk menciptakan ruang yang tampak hidup sejuk dan tenang, simak beberapa inspirasi memadukannya berikut ini seperti dikutip dari Arsitag.com berikut ini.

#1. Galeri hijau mint

Galeri di dinding pada kamar rancangan Tom Scheere ini memadukan semua warna yang ada di ruangan dan membuatnya terasa konsisten. Meski begitu di saat yang sama, warna-warna hijau mint yang disebarkan di sana-sini tetap tidak terprediksi. Paduan gaya modern, tradisional, Bohemian, hingga Skandinavian yang ada membuat kamar tidur ini tampil antik dan estetik.

#2. Mix and match hijau mint dan pink untuk ruang tamu

Penggemar warna-warna cerah pasti setuju bahwa kedua warna ini memang menciptakan harmonisasi yang sempurna. Di ruang tamu ini, sang desainer memadukan warna pink dengan dinding serta dua sofa hijau mint. Hasilnya, ruangan terlihat cerah tanpa harus tampil berlebihan.

#3. Nuansa hijau mint dan shabby chic

Dalam desain shabby chic, warna-warna lembut biasanya paling banyak digunakan, termasuk hijau mint. Ruang tamu ini memadukan warna hijau mint dengan berbagai palet dan corak di cushion sofa. Sang desainer juga dengan berani memadukan karpet bercorak besar dengan wallpaper bercorak kecil yang juga berwarna hijau mint. Hasilnya ruangan ini tampak padu tanpa terasa membosankan.

Baca juga: Menciptakan Romantisme di Rumah dengan Pilihan Warna yang Tepat

#4. Sentuhan hijau mint yang ceria

Didesain oleh Ashley Whittaker, kamar ini seperti taman dalam ruangan. Wallpaper terasa seperti mekar ke dalam ruangan, berkat tempat tidur monogram yang berpadu dengan lampu meja bersama bunga-bunga ungu yang menyeimbangkan seisi ruangan. Desain di atas menunjukkan bagaimana warna hijau mint bisa cocok dengan warna beige, ungu, dan royal blue.

#5. Dapur bernuansa hijau mint

Sama dengan ruangan lain di dalam rumah, dapur juga bisa diberi sentuhan mint untuk membuatnya tampak segar. Dipadu dengan warna putih di beberapa bagian ruang, dinding bata ekspos membuat tekstur dapur semakin kaya dan estetik.

#6. Kamar mandi hijau mint untuk kesan bersih

Biasanya kamar mandi identik dengan warna putih atau krem untuk membuatnya terkesan Anda juga bisa melakukan hal yang sama dengan warna-warna pastel, salah satunya hijau mint yang lembut dan hangat. Dipadu dengan warna putih dan unsur logam, kamar mandi di atas tidak hanya terlihat bersih tapi juga elegan.

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."