Madonna Kenakan Aksesori Rancangan Rinaldy A. Yunardi di Met Gala

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Yunia Pratiwi

google-image
Madonna, saat menghadiri acara pembukaan Heavenly Bodies: Fashion and the Catholic Imagination di The Metropolitan Museum of Art's Costume Institute di New York, 8 Mei 2018. REUTERS/Eduardo Munoz

Madonna, saat menghadiri acara pembukaan Heavenly Bodies: Fashion and the Catholic Imagination di The Metropolitan Museum of Art's Costume Institute di New York, 8 Mei 2018. REUTERS/Eduardo Munoz

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Met Gala mengawali pembukaan pameran Costume Institute 2018 yang digelar setiap senin pertama bulan Mei di Metropoltan Museum of Arts, New York, Amerika Serikat. Tahun ini mengangkat tema Heavenly Bodies: Fashion and the Catholic Imagination.

Seluruh selebriti, model dan undangan yang hadir menampilkan fashion yang sesuai dengan tema tersebut. Tak hanya busana, aksesori pun juga menarik perhatian. Salah satunya Maddona yang tampil menggunakan aksesori buatan desainer Indonesia, Rinaldy A. Yunardi.

Madonna tampil mengenakan gaun hitam berbahan mesh rancangan Jean Paul Gaultier. Dia menyempurnakan ponampilannya, ia memakai aksesori berupa crown penuh salib dan rosario yang sesuai dengan tema Met Gala tahun ini, yaitu menciptakan dialog antara fashion dan karya seni religius yang ada di museum tersebut. 

Menilik akun Instagram miliknya, aksesoris berupa mahkota dan rosario yang dipakai Madonna ini adalah karya dari desainer aksesoris Indonesia, Rinaldy A. Yunardi. 

Madonna kenakan aksesoris rancangan Rinaldy A. Yunardi (dok. Instagram @madonna)
(dok. Instagram @madonna)

Dalam akun Instagram-nya, Rinaldy A. Yunardi mengunggah sebuah video saatMadonna tiba dalam acara tersebut. "Keinginan dan Harapanku akhirnya tercapai, karyaku dikenakan Queen @madonna seorang Diva legendari yang sangat kukagumi dan kucintai di acara bergengsi #METGALA #heavenlybodies kebahagianku juga karyaku dapat bersanding dengan karya busana designer kenamaan favoritku @jpgaultierofficial," tulis Rinaldy dalam keterangan video tersebut. 

Artikel lainnya: Ada Karya Anak Indonesia di Met Gala 2017

Rinaldy A. Yunardi unggah video Madonna di Instagram (dok. Instagram)
(dok. Instagram)

Bukan kali ini saja akesori rancangan Rinaldy A. Yunardi digunakan selebriti saat menghadiri Met Gala. Tahun lalu, Cassie kekasih rapper Sean Combs atau Diddy, memakai aksesoris berupa ear cuff rancangannya. Ear cuff berbentuk starburst berhiaskan berlian sehingga membuat penampilan Cassie dalam balutan gaun bervolume rancangan On Aura Tout Vu semakin mewah dan elegan. High heels Christian Louboutin dan clutch Judith Leiber menyempurnakan penampilannya.

TEEN

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."